Apa itu Bench Press : Bench press adalah latihan tubuh bagian atas atau yang bisa kita sebut Torso, sebenarnya latihan ini ditujukan untuk binaraga tetapi kita tetap bisa menggunakan metode latihan yang satu ini untuk memperoleh kesehatan. Latihan ini berfokus pada pengembangan dari otot pectoralis utama serta otot-otot pendukung lainnya termasuk deltoids anterior, serratus anterior, coracobrachialis, skapula pemecah masalah, trapezii, dan trisep.
Berikut adalah beberapa gambar dan video yang bisa membantu anda dalam latihan :
http://www.youtube.com/watch?v=LIz6W5Qqgq8
Beberapa Tips dalam melakukan Bench Press :
- Jangan mengangkat beban terlalu berlebihan.
- Tetap pertahankan posisi siku anda dalam posisi 45 derajat sejajar dengan lebar bahu anda.
- Dan yang terpenting adalah atur nafas , dapat membantu anda dalam berkonsentrasi memusatkan kekuatan. (ambil nafas pada saat gerakan pressing dan buang nafas pada saat gerakan pushing)
Pengalaman pribadi Blogger :
Sebelumnnya saya ucapkan terima kasih bagi pengunjung blog ini, dan saya ingin berbagi sedikit pengalaman saya dalam melakukan beberapa gerakan fitness. Bench Press merupakan salah satu varian latihan otot dada yang paling saya sukai karena latihan ini tidak hanya melatih otot dada saja melainkan hampir semua bagian tubuh ke atas selain perut (triceps, bahu, dan juga punggung) sehingga bisa menghemat tenaga kita karena dengan 1 variasi saja saya bisa melatih 3 otot besar sekaligus. Semoga tips ini bisa membantu dan menjawab beberapa pertanyaan para pengunjung blog ini. Terima kasih
0 komentar:
Posting Komentar